handphone-tablet

Thursday 10 March 2011

Mendagri Dianugerahi Doktor Honoris Causa UNP

Padang - Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi, dijadwalkan menerima anugerah gelar doktor honoris causa dalam bidang kebijakan publik bagian pendidikan dari Universitas Negeri Padang Jumat (18/3).

Rektor UNP, Prof. Dr. Z. Mawardi Effendi, di Padang, Rabu, mengatakan, penganugrahan gelar tersebut dilakukan setelah melewati sejumlah kajian tentang kebijakan Gamawan terutama dalam bidang pendidikan sejak menjabat Bupati Solok dan Gubernur Sumbar beberapa waktu sebelumnya.

"Kami mengamati sangat banyak kebijakan beliau yang fokus terhadap pengembangan dan kemajuan pendidikan Sumbar, jadi pantas gelar tersebut diberikan," katanya.

Terkait kebijakan Gamawan bidang pendidikan tersebut, di antaranya, adanya dana abadi umat untuk pendidikan, yakni semacam beasiswa bagi anak miskin untuk melanjutkan pendidikannya, beasiswa untuk mahasiswa doktoral yang tiap tahun jumlahnya terus meningkat, komitmen dengan pemda kabupaten/kota untuk memajukan pendidikan dan lainnya.

Selain itu, katanya, pihak UNP sudah mencermati sejumlah kebijakan publik Mendagri yang hingga kini masih fokus dalam mengembangkan pendidikan.

"Kita menilai kebijakannya ketika menjabat Bupati, Gubernur Sumbar, hingga mendagri selalu mendukung pendidikan, soal mutu dan pengalokasian dana pendidikan," katanya.

Selain itu, peringkat UN di Sumbar pada masa Gamawan menjadi gubernur juga meningkat dan hal itu satu bukti bahwa pendidikan di daerah ini sudah semakin maju, katanya.

Gelar Honoris Causa baru pertama kali diberikan oleh UNP.

"Kita berharap bisa memberikan gelar yang sama nantinya kepada sejumlah tokoh lain yang peduli dalam bidang pendidikan untuk kemajuan pendidikan," katanya.

Gamawan Fauzi sebelumnya menamatkan kuliah S1 pada Fakultas Hukum Universitas Andalas, selanjutnya Magister Manajemen di UNP.

Sumber: Antaranews.com

0 comments:

Post a Comment

Terima Kasih Banyak Atas Komentarnya... Jangan Lupa Baca Artikel Yang Lain Ya.... :)

fashion wanita