handphone-tablet

Friday, 23 April 2010

SBY Peroleh "Avatar Home Tree Award"

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menerima penghargaan "Avatar Home Tree Award" dari produser film kondang Hollywood, James Cameron, yang memproduksi film Avatar. Juru Bicara Kepresidenan Bidang Hubungan Luar Negeri, Dino Patti Djalal, dalam keterangan pers yang dikirimkan ke media massa di Jakarta, Jumat (23/4/2010), mengatakan penghargaan tersebut berupa sebuah pot berisi pohon Oak yang diterima oleh Konsul Indonesia di Los Angeles, Subijaksono Sujono.

Pada acara penyerahan penghargaan di Los Angeles pada Kamis malam 22 April 2010 waktu setempat, hadir James Cameron serta penulis buku "Words that Shook the World" Richard Greene, yang tengah menulis salah satu bab tentang Presiden Yudhoyono dalam addendum bukunya.

James Cameron dalam acara itu menyatakan Indonesia merupakan negara penting di dunia dalam upaya melestarikan lingkungan hidup. Penghargaan satu Pohon Oak dalam pot itu juga dimaksudkan sebagai salah satu pohon dari program penanaman satu miliar pohon yang dicanangkan Presiden Yudhoyono.

Dalam pidato tertulis Presiden Yudhoyono yang disampaikan Konsul RI Los Angeles Subijaksono Sujono pada acara penganugerahan penghargaan tersebut, Kepala Negara menyampaikan ucapan terima kasihnya dan ucapan selamat kepada James Cameron atas kesuksesan film Avatar. Dalam pidatonya Presiden mengatakan Indonesia memiliki kebijakan serius untuk melindungi hutan dan memerangi pembalakan hutan.

Kepala Negara juga mengingatkan negara-negara berkembang tak bisa sendirian melindungi hutan tropisnya dalam upaya mengatasi perubahan iklim. Negara-negara industri maju harus mendukung upaya negara-negara berkembang melindungi hutan tropisnya. Dalam pidatonya, Presiden Yudhoyono menyatakan Indonesia sadar memiliki kewajbaan moral menjaga hutan tropisnya yang menentukan nasib masa depan dunia.

Presiden mengatakan warga dunia berbagi nasib yang sama untuk menyelamatkan dunia seperti bangsa Na`vi yang diceritakan dalam film Avatar. Film Avatar menceritakan perjuangan kaum Na`vi, penduduk asli suatu planet yang mempertahankan Home Tree, sebuah pohon pusaka yang menjadi sumber kehidupan bagi seluruh makhluk dan planet mereka.

Sumber: Kompas.com

0 comments:

Post a Comment

Terima Kasih Banyak Atas Komentarnya... Jangan Lupa Baca Artikel Yang Lain Ya.... :)

fashion wanita